Gelandang Internet yang mencoba melewati lorong sempit tanpa batas ruang dan waktu

Berbagi Pengalaman Bisnis Kontrak Mobil di Perusahaan

· · 0 comments

Prospek Rental Mobil di Perusahaan - Banyak model bisnis rental mobil yang bisa rekan jalankan. Mulai dari merentalkannya harian, mingguan, bulanan bahkan ada juga tahunan. Untuk bisnis rental mobil harian biasanya tergantung musiman tertentu banyaknya pelanggan yang akan merental, seperti liburah sekolah, liburan hari raya atau dihari libur tanggal merah dan liburan akhir pekan biasanya perental juga banyak dari hari biasanya. Rental mobil harian bisa dibuka secara mandiri terlebih dahulu, jika sudah berkembang rekan bisa membuat legalitasnya seperti mendirikan CV atau PT. 

Syarat rental mobil ke perusahaan

Pada umumnya perusahaan akan mau bekerja sama dengan kita sebagai pihak perental jika kita telah memiliki badan usaha seperti CV atau PT. Karena kerjasama dalam bentuk perusahaan dalam pelaksanaannya akan memiliki tanggung jawab kedua belah pihak tentu akan lebih serius jika ada problem atau permasalahan dibandingkan kerjasama dengan perorangan.

Bus tahun 2005 untuk transportasi anak sekolah

Tapi ada juga perusahaan yang tidak memerlukan legalitas seperti CV atau PT. Perusahaan ini biasanya perusahaan yang bermitra dengan masyarakat. Misal perusahaan tersebut mengelolah lahan masyarakat seperti perkebunan kelapa sawit pola KKPA. Perusahaan seperti ini hanya memerlukan KTP dan NPWP sebagai syarat untuk kerjasama rental mobil dengan mereka. Bahkan yang belum mempunyai NPWP sesuai dengan pengalaman kami dulu biasanya di kenai pajak 4% sedangkan setelah memiliki NPWP  dikenai pajak 2 % dari nilai kontrak yang telah disepakati. 

Untuk tahun mobil yang direntalkan biasanya perusahaan skala besar mensyaratkan kita harus menyediakan unit baru. Dan biasanya pihak perental membuat system bayar bulanan sehingga kredit mobil yang merentalkan bisa terjamin tiap bulannya. Tapi untuk perusahaan skala kecil biasanya mereka tidak begitu melihat tahun mobil yang kita rentalkan, tapi tentu perbandingan harga yang relevan. Untuk mobil tahun rendah biasanya di rental dalam bentuk harian atau borongan. Untuk harian seperti pengangkutan transportasi karyawan atau anak sekolah. Sedangkan borongan seperti pengangkutan barang atau hasil produksi seperti mobil pengangkutan buah kelapa sawit. 

Berapa harga rental mobil ke perusahaan?

Untuk harga tergantung dari tahun dan jenis mobil yang kita rentalkan. Misal unit Triton GLS double cabin dalam kondisi pengambilan baru biasanya di rental kisaran harga 13 juta sampai 15 juta bersih perbulannya. Bus karyawan atau bus sekolah dengan type medium bus  pengambilan baru biasanya dirental dengan kisaran harga 23 juta sampai 25 juta perbulannya untuk kontrak kerja sama selama 4 tahun. 

Sedangkan untuk mobil tahun rendah, untuk bus karyawan atau bus antar jemput anak sekolah dibawah tahun 2010 dengan type medium bus biasanya dirental dengan kisaran harga 12 sampai 15 juta rupiah perbulannya. Sedangkan untuk rental harian dengan type yang sama kisaran harga 500 sampai 700 ribu rupiah perharinya dengan biaya driver dan BBM dibebankan kepada kita sebagai pihak yang merentalkan unit.    

0 comments:

Post a Comment

- Komentar yang mengandung hujatan, negatif akan dianggap spam
- Komentar link akan dilaporkan ke posyandu terdekat & tidak akan ditampilkan